Cara Melihat Link Yang Rusak Pada Blog Secara Otomatis
Setelah seharian kemarin sama sekali gak update blog rasanya kurang menarik, diusahain supaya setiap hari update blog lah saya ini,.
Untuk kali ini saya kembali membuat artikel tentang blogger yang saya beri judul Melihat Broken Link di Blog, yaitu untuk mengecek semua link yang ada di blog kita hanya dengan sekali pencet.
Fungsinya adalah supaya kita sebagai blogger tidak perlu lagi susah-susah untuk mengecek satu persatu link yang ada di blog kita, kita tidak perlu lagi untuk meminta orang mengecek link kita yang rusak, dan kita hanya cukup mengunjungi situs ini (linknya dibawah) dan semua broken link yang ada di blog sobat akan kelihatan semuanya.
Oke, langsung saja kita lihat dan praktekkan caranya :
- Pertama yang harus sobat lakukan adalah masuk ke situs disini
- kemudian sobat masukan link blog sobat ke kotak yang telah disediakan
- kemudian masukan Security Code sesuai dengan yang tertera
- biarkan saja semua default
- setelah itu klik Find Broken Link
- tunggu hingga proses selesai dan hasilnya akan seperti ini
Ket :
Server Response adalah kode eror dari link yang ada di blog sobat, untuk keterangan tentang kode eror silahkan lihat kesini, dan untuk melihat detail link yang eror, silahkan klik scr yang ada pada kotak Page Where Found.
Sekian saja dari saya, semoga artikel diatas bermanfaat, dan terima kasih telah berkunjung ^_^
Keyword :
mencari link yang rusak pada blog secara otomatis
cara cepat mencari broken link pada blog
3 Komentar:
Nice Info Bro siiiip siip
terimakasih infonya
nyari dimana mana adanya disini -,-
Post a Comment